Jalan Sampit Ujung Pandaran Rusak Parah


foto : arifin, Sabtu (26/6/2010)

SAMPIT – Kondisi jalan Bagendang menuju Ujung Pandaran rusak parah, kerusakan itu dikeluhkan sebagian pengguna jalan saat melintas dan berharap agar pemerintah terkait segera memperbaiki secepatnya.

Saat ini, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) sering hujan sehingga mengakibatkan jalan-jalan yang ada didalam perkotaan juga rusak selebihnya diluar kota. “Kondisinya cukup parah, bahkan ada yang amblas karena lubangnya besar,” ungkap Doni salah satu pengedara motor yang sering bolak balik Samuda Sampit.

Kondisi jalan memang sangat memprihatinkan sehingga para pengguna jalan tersebut harus ekstra hati-hati selain akan amblas bisa juga terjadi kecelakaan. “Tabrakan itu bisa saja terjadi apabila salah satu pengendara membanting stir mendadak,” ujarnya.

Hal senada dipaparkan Arif, pria yang profesinya guru ini juga mengaku sering telah mengajar dikarenakan kondisi jalan semakin hari semakin bertambah parah. “Saat ini saya sering terlambat menuju kesekolah gara-gara jalan yang rusak, parah lagi,” celutuknya.

Rusak parah jalan Bagendang menuju Ujung Pandaran juga dikeluhkan warga Seruyan Hilir. Dia mengeluh lantaran hampir disepanjang jalan setelah melalui Desa Lempuyang rusak berat sehingga mengakibatkan ada sebagian mobilnya mengalami kerusakan. “Ini jalan transkalimantan, kami harapkan secepatnya diperbaiki paling tidak ada penimbunan,” keluhnya.

Kondisi akan semakin parah apabila hujan deras, selain lubang yang sudah semakin besar juga becek. “Kalau sudah hujan, sulit melintas. Lubangnya besar-besar dan dalam dan bahkan bisa amblas,” tuturnya.

Ini semestinya jadi perhatian pemerintah daerah maupun provinsi mengingat jalan yang rusak parah itu adalah jalan penghubung antar Kabupaten yakni Kotim-Seruyan. Dikhawatirkan apabila dibiarkan berdampak pada perekonomian karena tidak secara langsung akan terjadi kenaikan biaya dengan alasan susah melewati jalan tersebut. (arifin) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Lebih Dekat TK Negeri Pembina Sampit

Bupati Kotim Lantik Lurah Baamang Barat dan Tanah Mas

SMPN 9 Sampit sabet 3 juara